Mobil Ayem Polres Klaten Hadirkan Kenyamanan bagi Pemudik di Prambanan

Mobil Ayem Polres Klaten Hadirkan Kenyamanan bagi Pemudik di Prambanan


Polres Klaten melakukan terobosan unik dalam memberikan pelayanan kepada para pemudik lebaran pada tahun 2025. Melalui inisiatif bernama “Mobil Ayem Polres Klaten”, para pemudik yang melintasi Pos Pengamanan Exit Tol Prambanan disambut dengan layanan pijat gratis serta minuman dan snack tanpa biaya. Kegiatan ini berlangsung lancar dan mendapatkan sambutan positif dari masyarakat pada Minggu (30/3/2025).

Dalam pelaksanaannya, program ini didukung oleh personel Polwan dari Polres Klaten. IPDA Febryanti Mulyadi, S.Tr.K., M.H., Brigpol Nur Arum Rahmawati, dan Bripda Nilam Maunah adalah tiga Polwan yang terlibat langsung dalam memberikan pelayanan kepada para pemudik. Kehadiran mereka di pos pengamanan memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pelintas yang singgah untuk beristirahat sejenak.

Kompol Siti Aminah, S.H., M.H., Senior Polwan Polres Klaten, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri dalam mendukung kelancaran arus mudik.

“Kami ingin memastikan bahwa para pemudik dapat menikmati perjalanan mereka dengan aman dan nyaman. Dengan adanya layanan ini, diharapkan dapat mengurangi kelelahan dan meningkatkan keselamatan di jalan,” tuturnya.

Selain menyediakan layanan langsung, dokumentasi kegiatan ini juga diunggah sebagai bagian dari laporan yang diajukan kepada Pakor Polwan Polda Jateng. Inisiatif ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi wilayah lain dalam meningkatkan pelayanan publik selama musim mudik.

Program “Mobil Ayem Polres Klaten” tidak hanya mencerminkan komitmen Polres Klaten dalam memberikan pelayanan terbaik, tetapi juga menggambarkan sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menciptakan suasana mudik yang lebih bersahabat. Dengan layanan ini, Polres Klaten berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi pengalaman mudik yang lebih menyenangkan dan aman bagi masyarakat.

epsonlenovo2022

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *