Buka Bersama Anak Yatim Piatu: Polsek Wedi Wujudkan Kepedulian Sosial

Buka Bersama Anak Yatim Piatu: Polsek Wedi Wujudkan Kepedulian Sosial

**Klaten** – Polsek Wedi menggelar acara buka puasa bersama dengan anak yatim dan piatu di wilayah Kecamatan Wedi, sebuah kegiatan yang menunjukkan kepedulian sosial dan kebersamaan. Acara ini berlangsung di Mapolsek Wedi dengan dihadiri oleh jajaran kepolisian serta anak-anak yatim piatu setempat, Senin (17/3/2025).

Kapolsek Wedi, AKP Eko Pujiyanto, S.H., yang menjadi penanggung jawab acara tersebut, menegaskan pentingnya menjalin hubungan baik dengan masyarakat, khususnya anak-anak yang membutuhkan perhatian lebih. “Kegiatan ini sebagai bentuk nyata kepedulian kami kepada anak-anak yatim piatu di wilayah kami. Kami berharap, kegiatan ini dapat mempererat hubungan silahturahmi dan memberikan kebahagiaan bagi mereka,” ujar AKP Eko Pujiyanto.

Acara dimulai dengan pembukaan dan dilanjutkan dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Aiptu Sunarto. Kemudian, sambutan dari Kapolsek Wedi memberikan semangat dan motivasi kepada anak-anak. Suasana semakin hangat ketika acara ramah tamah dan buka bersama berlangsung. Semua rangkaian acara berjalan dengan aman, tertib, dan terkendali.

Berbagai tokoh penting turut hadir dalam acara ini, diantaranya Ps Kanit Reskrim Aiptu Didik Budi S, Ps Kanit Binmas Aipda Gandhi Aries, dan anggota Polsek Wedi lainnya. Kehadiran Bhayangkari Ranting Polsek Wedi juga menambah semarak acara tersebut.

“Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan semakin banyak pihak yang terlibat, sehingga manfaatnya bisa dirasakan lebih luas oleh masyarakat,” tambah AKP Eko Pujiyanto.

Acara ditutup dengan sesi lainnya yang menyertakan berbagai kegiatan interaktif dan hiburan untuk anak-anak, menjadikan momen berbuka puasa ini tidak hanya sebagai rutinitas, tetapi juga sebagai ajang untuk berbagi kebahagiaan dan kebersamaan.

epsonlenovo2022

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *